Manga Boruto - Sebelum Chuunin Arc, Boruto dkk akan menjalankan banyak sekali misi sebagai genin! Misi apa sajakah itu? Inilah Boruto episode 40, 41, 42, 43 dan 44!
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, anime Boruto akan memasuki Chuunin Exam arc di mana akhirnya Boruto dkk akan berhadapan dengan Momoshiki dan Kinshiki—serta karakter baru bernama Urashiki. Tapi, sebelum memasuki Chuunin Exam arc, Boruto dkk harus melalui sedikit “pemanasan” di Boruto episode 40, 41, 42, 43.
Boruto Episode 40, 41, 42, 43, dan 44: Mirip dengan Episode Melawan Zabuza dalam Anime Naruto!
Bagi kamu yang belum tahu, Chuunin Exam arc baru akan tayang pada musim Semi 2018 nanti. Kabarnya, arc tersebut sendiri akan memiliki cerita yang agak berbeda dengan movie ataupun Manga Boruto. Nah, sebelum kita memasuki Chuunin Exam arc, yuk kita cari tahu dulu kejadian apa saja yang akan terjadi di Boruto episode 40, 41, 42, 43, dan 44!
Boruto episode 40 – Team 7: First Mission!!
Tanggal rilis: 10 Januari 2018
Boruto, Sarada, dan Mitsuki telah berkumpul dan menjadi ‘Tim 7’. Ketiganya, dipimpin oleh Sarutobi Konohamaru, telah menerima misi pertama. Detil dari misi tersebut adalah mengusir bandit-bandit yang menyerang sebuah desa dan membuat mereka tidak kembali lagi. Boruto dan yang lainnya segera berangkat dari desa, bertemu dengan seorang wanita muda bernama Kiri.
Kiri adalah anak perempuan kepala desa sebelumnya yang tiba-tiba meninggal. Kini dia harus berperan sebagai kepala desa menggantikan ayahnya.
Boruto episode 41 – The Power of Unity
Tanggal rilis: 17 Januari 2018
Ninja yang menyamar sebagai bandit telah menculik Kiri. Sebagai Genin, Boruto dan yang lainnya seharusnya tidak mendapatkan misi di mana mereka melawan ninja lainnya. Akan tetapi, karena permintaan dari penduduk desa dan juga kebijakan Konohamaru, misi Tim 7 sekarang berubah dari “Mengusir Bandit” menjadi “Menyelamatkan Kiri.”
Boruto episode 42 – The Work of Shinobi
Tanggal rilis: 24 Januari 2018
Semenjak misi pertama, Boruto benar-benar tidak puas dengan misi-misi sederhana yang mereka dapatkan. Akan tetapi, pada akhirnya Boruto dan Tim 7 pun mendapatkan misi untuk “menangkap seorang kriminal yang menyerang Bank.”
Boruto tak sabar ingin segera beraksi setelah sekian lama. Akan tetapi, saat sampai di tempat kejadian perkara, kriminal yang mereka hadapi hanyalah seorang pria lemah yang baru saja dipecat dari perusahaannya.
Baca Juga
- Perbedaan Kekuatan Boruto dan Mitsuki: Mana Lebih Kuat?
- Daftar Rilis Anime Boruto, Boruto The Movie, dan Manga Boruto Akan Saling Terhubung
- Daftar Nama Karakter Boruto (Manga/Anime) Lengkap
Jika dilihat dari episode 40 hingga 42, tampaknya Boruto akan “mengulangi” episode-episode Naruto di mana Naruto harus melawan Zabuza Momochi untuk menyelamatkan desa dan juga seseorang yang penting pada desa tersebut.
Tentunya, tidak benar-benar sama mengulangi. Tetapi, alurnya bisa dikatakan sama: mendapatkan misi pertama à ternyata malah berhadapan dengan ninja (yang seharusnya tidak ada dalam misi seorang Genin) à menyelamatkan seseorang à setelah misi, Boruto (dan Naruto) merasa bosan karena tidak mendapatkan misi yang dia anggap seru.
Menurutmu sendiri bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk menyaksikan Boruto episode 40 hingga 44 ataukah kamu akan menunggu hingga Chuunin Exam arc?
0 komentar:
Posting Komentar